Manit Joura Rishabh Takdir Lonceng Cinta Pernah ke Indonesia

Oleh: - 2 Juli 2018  |

Instagram

Manit Joura
Manit Joura (Indiawest.com)

Penggemar serial drama India di tanah air kini punya tontonan baru lagi yang siap menemani pagi mereka. Adalah Takdir Lonceng Cinta ANTV, serial India baru yang tayang sejak Kamis,28 Juli 2018 silam.

Takdir Lonceng Cinta yang memiliki judul asli Kundali Bhagya menghadirkan sederet aktor dan aktris tampan dari India. Salah satu aktor tampan yang bermain di serial ini adalah Manit Joura, pemeran tokoh Rishabh Mahesh Luthra.

Sebelum bergabung dengan Takdir Lonceng Cinta, Manit memulai debutnya di dunia televisi lewat serial drama 12/24 Karol Bagh. Dalam serial yang tayang dari tahun 2009 sampai 2010 itu, ia memerankan tokoh antagonis bernama Vicky.

Baca juga:

Rampung melakoni peran Vicky di 12/24 Karol Bagh, pria kelahiran 5 Juni 1987 ini kemudian ikut bermain di Mujhse Kuchh Kehti… Yeh Khamoshiyaan. Di situ, Monit mendapatkan peran relatif penting sebagai Garv Shinde / Vikram Suryakant Gaikwad.

Memasuki tahun 2014, Manit bermain di SuperCops vs Supervillains, sebuah serial tentang detektif kriminal dengan unsur supranatural. Manit terbilang lama bermain di serial ini, dari tahun 2014 hingga 2017.

Jauh sebelum melakoni debut di dunia televisi, Manit ternyata sempat mengasah kemampuan aktingnya dengan bergabung dalam grup teater, tepatnya setelah ia lulus kuliah. Cowok asal Delhi ini kemudian menjadi model dan ikut Gladrags Manhunt Contest pada 2008

Berkat namanya yang semakin populer, Ia juga pernah menjadi brand ambassador Brunch Magazine dan tampil dalam sejumlah fashion show. Tidak puas sampai di situ saja, Manit kemudian mencoba peruntungannya di film.

Dunia film bukanlah hal baru bagi Manit. Pada 2010 silam, ia pernah bergabung di lm Band Baaja Baaraat yang dibintangi Ranveer Singh dan Anushka Sharma. Sayang pada film tersebut ia hanya jadi semacam figuran sehingga namanya tidak terangkat.

Enam tahun berselang atau pada 2016, ia bermain film Love Shagun kemudian berlanjut dengan film Alok, setahun setelahnya. Monit pada Ramadan 2018 silam diundang ANTV ke Indonesia dan sempat mengisi acara Pesbukers Ramadan.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan