Sekolah Model Adjie Notonegoro Ingin Cetak Model Lokal Hebat

Oleh: - 30 September 2015  |

Instagram

Adjie Notonegoro dan Model-Model Cantik
Adjie Notonegoro (Tabloid Bintang)

Perancang busana kondang tanah air, Adjie Notonegoro, baru saja mendirikan sekolah modeling di Lotte Shopping Avenue, Jakarta Selatan. Sekolah model tersebut diberi nama Jendela Pendidikan Nusantara Center-Rumah Kreasi atau yang ke depan akan disingkat JPN Centre-RKIH.

Adjie mengaku optimis sekolah modelnya akan sukses, berbekal pengalalaman dia yang telah malang melintang di industri fashion tanah air dan luar negeri. Adjie bertekat menciptakan model-model Indonesia yang berkualitas, dalam arti mempunyai basic modeling yang baik, tak hanya bermodal fisik yang mendukung.

Baca juga:

“Saya ini orang kedua di Indonesia yang punya agensi model. Waktu itu, saya bikin dengan membeli franchise agensi model asal Hong Kong. Dan sekarang saya sedang mendirikan sekolah modeling karena saya ingin dunia modeling di Indonesia semakin maju dengan memberi pendidikan yang benar,” ujar Adjie, dikutip dari Tempo.co, Rabu,30 September 2015.

Paman dari desainer sekaligus presenter Ivan Gunawan itu melihat dunia modeling di Indonesia saat ini sungguh memprihatinkan, dimana model-model lokal kalah pamor dari model-model asing. Adjie melihat kalahnya model lokal dari model asing juga dipengaruhi oleh skill model asing yang lebih ‘pro’, maka itu, dari sekolah modeling-nya Adjie berniat melahirkan model lokal yang skillfull.

“Kami ingin melahirkan model-model hebat, karena ingin model lokal terus berkembang di Indonesia, sehingga bisa hidup dan merdeka di Tanah Air sendiri. Nantinya di sini kami akan mengajarkan cara berjalan, cara membawa diri di panggung, cara berekspresi, berpose. Semua ada tekniknya masing-masing,” ujarnya.

Adjie membanderol biaya sekolah di JPN Centre-RKIH mulai harga Rp 7,5 juta untuk pendidikan dasar modeling selama dua bulan. Adapun untuk biaya pendidikan modeling lanjutan, akan dikenakan biaya bervariasi, ada yang Rp 5 juta dan ada yang Rp 10 juta, tergantung paket pendidikannya. Menariknya, pada kelas modeling anak-anak akan diasuh langsung oleh Adjie Notonegoro.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan