Serial India Lava dan Kusha: Ceritakan Anak Rama dan Shinta

Oleh: - 31 Oktober 2020  |

Instagram

Pemain Lava dan Kusha ANTV
Pemain Lava dan Kusha ANTV (bollyy.com)

Serial India baru bertajuk Lava dan Kusha bakal dihadirkan ANTV mulai Senin,2 November 2020 mendatang. Serial yang diberikan slot tayang sore hari pukul 16.00 WIB oleh ANTV ini kemungkinan bakal gantikan Chandragupta Maurya.

Chandragupta Maurya sendiri kini hampir memasuki episode 200, dimana total episode yang dimiliki serial tersebut adalah 208. Kami memprediksi episode terakhir Chandragupta Maurya akan ditayangkan ANTV pada Minggu,1 November 2020.

“Bakal ada yang baru lagi loh di ANTV, akan segera tayang serial LAVA & KUSHA nih dijamin bakal keren banget ceritanya dan bikin hari hari kalian semakin seru! … Mulai Senin 02 November 2020 Pukul 16.00 WIB di ANTV,” tulis ANTV pada pengumumannya di Instagram.

Baca juga:

Serial yang memiliki judul asli Ram Siya Ke Luv Kush ini berkisah tentang kehidupan anak Rama (Himanshu Soni) dan Shinta (Shivya Pathania), yakni Lava (Harshit Kabra) dan Kusha (Krish Chauhan). Tak heran bila ANTV berikan judul versi Indonesia Lava dan Kusha.

Si kembar Lava dan Kusha dilahirkan oleh Shinta dalam kehidupan pengasingannya demi kemuliaan nama Rama. Seorang brahmana bernama Walmiki (Sanjiv Sharma) adalah sosok lain yang bertanggung jawab dalam kehidupan Lava dan Kusha.

Serial India Lava dan Kusha ANTV
Serial India Lava dan Kusha ANTV (Instagram)

Walmiki adalah orang yang mengajarkan Lava dan Kusha untuk menjadi ksatria. Tapi sayangnya, ketika si kembar tak sengaja tahu bahwa Rama yang merupakan ayah mereka sendiri adalah orang yang mengasingkan ibunya, kekecewaan menghinggapi keduanya.

Bahkan kekecewaan mendalam itu membuat Lava dan Kusha ingin memerangi kerajaan Ayodhya yang dipimpin oleh ayah mereka. Meski kecewa pada ayahnya, mereka sebenarnya juga punya tujuan baik untuk kembali menyatukan kedua orangtuanya.

Memang ada kesalahpahaman yang terjadi antara Rama dan Shinta pada 14 tahun silam. Kala itu, muncul desas-desus tentang siapa ayah dari bayi yang dikandung Shinta kerena ia baru saja diculik atau tinggal di istana Rahwana (Shaleen Bhanot) selama setahun.

Seperti di muka telah kami ungkapkan, Shinta lebih memilih untuk hidup dan melahirkan anaknya di pengasingan. Rama yang kala itu masih dipenuhi rasa bimbang malah membiarkan Shinta pergi begitu saja yang akhirnya kelak akan membuat Lava dan Kusha kecewa.

Lava dan Kusha sendiri terbilang serial India yang masih fresh lantaran baru tamat pada Februari 2020 silam di Colors TV. Di negara asalnya, serial Ram Siya Ke Luv Kush sendiri memliki jumlah episode 141, relatif pendek/sedikit untuk ukuran sebuah serial India.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan