Legenda Ular Putih Tayang di RTV: Ada Angie Chiu dan Cecilia Yip

Oleh: - 28 Juni 2021  |

Instagram

Cecilia Yip, Angie Chiu, dan Maggie Chen
Cecilia Yip, Angie Chiu, dan Maggie Chen (Baidu.com)

Serial Tiongkok New Legend of Madame White Snake yang pernah populer di tanah air pada tahun 90-an silam bakal dihadirkan lagi RTV mulai hari ini, Senin,28 Juni 2021. Sama seperti ketika tayang di SCTV pada 1993 silam, RTV berikan judul serupa, Legenda Ular Putih.

RTV berikan slot tayang late prime time pukul 21.30 WIB pada serial yang dibintangi Angie Chiu, Cecilia Yip, dan Maggie Chen tersebut. Tayangnya kembali Legenda Ular Putih sudah diumuman RTV melalui akun Instagram mereka sejak Sabtu,26 Juni 2021 kemarin.

“Bai Suzhen, roh ular putih wanita yang berusia 1000 tahun dan sang adik Qing’er harus berjuang melawan Raja Jinbo untuk pergi dari Pogoda.?? Nantikan MEGA AKSI : LEGENDA ULAR PUTIH. Mulai Senin,28 Juni pkl 21.30 WIB hanya di RTV Makin Cakep??,” tulis akun @langitrtv.

Siluman Ular Putih merupakan salah satu program lawas yang begitu membekas di ingatan penonton TV Indonesia era 90-an. Relatif mirip dengan fenomena booming-nya Kamen Rider Black alias Ksatria Baja Hitam di mata anak-anak 90-an usai tayang di RCTI.

Bila Ksatria Baja Hitam membuat kata “berubah” (henshin) jadi sangat hit di tahun 90-an, Siluman Ular Putih pun tidak kalah. Serial tersebut mempopulerkan frasa atau percakapan, “Suamiku…! Istriku…!” hingga ada beberapa iklan televisi yang mengadopsi dialognya.

Legenda Ular Putih Tayang di RTV
Legenda Ular Putih Tayang di RTV (Instagram)

Legenda Ular Putih kisahkan hubungan terlarang antara seorang siluman ular cantik bernama Bai Su Zhen/Pai Su Cen yang diperankan Angie Chiu dengan seorang manusia. Pria yang berhasil membuat sang siluman ular jatuh hati itu adalah Xu Xian/Shi Han We.

Baca juga:

Ada hal yang menarik di sini, Cecilia Yip yang kita ketahui bersama adalah seorang wanita jadi pemeran Xu Xian. Awalnya Bai Su Zhen adalah ular putih yang mendiami gunung Emei bersama adiknya, seekor ular hijau bernama Xiao Qing (Maggie Chen).

Keduanya lalu menjelma menjadi manusia dan bertemu Xu Xian. Xiao Qing yang takjub dengan kebaikan Xu Xian lalu menjodohkannya dengan sang kakak. Sebelum dijodoh-jodohkan oleh adiknya, Bai Su Zhen rupanya juga sudah jatuh hati pada pandangan pertama.

Mereka pun pada akhirnya menikah dan coba menjalani kehidupan rumah tangga seperti manusia. Sayang belum lama bahagia dalam ikatan cinta, rintangan datang tatkala biksu sakti mandraguna yang gemar membasmi siluman datang dalam kehidupan mereka.

Biksu tersebut adalah Fa Hai, diperankan oleh Chien Te Men. Fa Hai merupakan biksu konservatif alias kolot, dimana dia tidak bisa mentolerir kebaradaan siluman meski Bai Su Zhen dan Xiao Qing telah lakukan banyak kebaikan selama menjelma jadi manusia.

Berbagai usaha dilakukan Fa Hai untuk hancurkan kehidupan Bai Su Zhen, dimulai dari mengungkapkan jati dirinya yang seorang siluman pada Xu Xian, hingga mengurung Xu Xian di sebuah pagoda. Bai Su Zhen yang sedang hamil pun mati-matian berusaha selamatkan suaminya.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan