Sinetron Cinta dan Doa: Rhoma Irama dan Yati Octavia Main Bareng

Oleh: - 25 Mei 2018  |

Instagram

Ricca Rachim, Rhoma Irama, dan Yati Octavia
Ricca Rachim, Rhoma Irama, dan Yati Octavia (Kumparan.com)

Pada Ramadan tahun 2018 ini, Indosiar tidak mau kalah dengan stasiun TV lain dalam menghadirkan program-program unggulan. Salah satu program Ramadan unggulan Indosiar adalah sinetron Cinta dan Doa.

Tidak tanggung-tanggung, sinetron yang diproduksi oleh Rumah Kreatif 23 Productions ini menghadirkan artis legendaris Rhoma Irama sebagai bintang utama. Roma dikisahkan sebagai seorang tokoh masyarakat sekaligus pendakwah.

Istri Roma diceritakan sudah meninggal lama dan kini ia mulai membuka hatinya untuk wanita baru. Lebih menarik lagi, sinetron ini juga menghadirkan Ricca Rachim dan Yati Octavia, dua wanita yang cukup berpengaruh dalam karier Rhoma di dunia film.

Seperti diketahui, Ricca yang merupakan istri Roma adalah salah satu pasangan tetap Rhoma dalam film-film suksesnya, seperti Melodi Cinta, Badai di Awal Bahagia, Camellia, Cinta Segitiga, Melodi Cinta, Pengabdian, Pengorbanan, dan Satria Bergit.

Sementara itu, sebelum sukses bersama Ricca, Roma lebih dulu dikenal lewat film-filmnya bareng Yati, seperti Oma Irama Penasaran, Gitar Tua Oma Irama, Darah Muda, Begadang, Rhoma Irama Berkelana I, dan Rhoma Irama Berkelana II.

Cinta dan Doa Indosiar
Cinta dan Doa Indosiar

Selain Rhoma Irama, Yati Octavia, dan Ricca Rachim, sinetron Cinta dan Doa juga akan dibintangi oleh aktor dan aktris tenar lain negeri ini, seperti Chaca Thakya, Angbeen Rishi, Ahmad Affandy, dan Gary Iskak.

Baca juga:

Tayang perdana sejak Kamis,17 Mei 2018 silam, performa sinetron Cinta dan Doa terbilang lumayan, sering masuk 30 dan 20 besar. Salah satu contohnya pada episode Rabu,23 Mei 2018 silam, dimana Cinta dan Doa berada di peringkat 13 dengan rating/share 3,0/12,5.

Namun begitu, dari pantauan Popmagz.com di akun Instagram resmi Indosiar, terungkap bahwa banyak pemirsa yang tidak suka dengan jam tayang Cinta dan Doa. Cukup beralasan memang, karena sinetron ini tayang pukul 18.00 WIB, bertepatan dengan waktu salat Magrib dan Tarawih.

“Gk fokus kalau nonton kalau nonton jam segit, soal nya sibuk berbuka dan sholat trawih, klau bisa siang jd gk gangu, kurangi sinetron nya, kan klau siang tiga kali tayang senett,” tulis @lilischarle mengomentari postingan promo Cinta dan Doa di akun @indosiar.

“Ah tapi sayang jam tayang nya pas buka puasa dan waktu sholat magrib jadi gak liat deh!!!,” kata @ujli1198. “Sy fans fanatik nya pak haji,tpi amat di sayang kn kenapa harus jam 18,00 yaa..klau jam 21,00 alangkah baik nya.. jdi g bisa nntn,” tulis @musak5898.

“Kenapa harus jam 6 knpa gak jam 5 / 4.30 kan kalo jam 6 passs ada yang mau shalat magrib/ taraweh @indosiar,” ungkap @nurul_faatiyah. “Kenapa bukan Jam 5 sih.. Sambil nunggu waktu Berbuka??? Tolong @indosiar ganti jam tayangnya,” kata @soleh418.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan