Virgin The Series: Zara, Shaloom, dan Luthesha Buru Predator

Oleh: - 13 Januari 2022  |

Instagram

Virgin The Series di Disney+ Hotstar
Virgin The Series di Disney+ Hotstar (Instagram)

Anda masih ingat dengan trilogi film Virgin yang pernah tayang di bioskop pada tahun 2004,2009, dan 2011 silam? Film tersebut akhirnya diadaptasi ke web series yang bakal ditayangkan Disney+ Hotstar dengan judul Virgin The Series mulai Jumat,14 Januari 2022 besok.

Sama seperti pada triloginya yang para pemeran tokoh utama terus berganti-ganti, Virgin The Series pun begitu. Para bintang baru pelakon tokoh-tokoh utama web series ini adalah Zara Adhisty, Luthesha Sadhewa, dan Shaloom Razade yang merupakan putri aktris Wulan Guritno.

Disutradarai Monty Tiwa, Virgin The Series usung cerita bertemakan tentang pergaulan remaja yang meresahkan sebagaimana pada tiga film yang pernah tayang dulu. Bedanya, unsur teknologi digital yang lekat dengan kehidupan para remaja masa kini lebih ditonjolkan.

Tokoh paling utama wanita alias lead female (LF) Virgin The Series adalah karakter bernama Talita Arabella Adinatha yang diperankan oleh Zara. Talita diceritakan sebagai seorang siswi SMA dari keluarga biasa yang sedang berjuang untuk mendapatkan beasiswa jurnalistik.

Suatu hari, Keke (Arla Arliani) seorang siswi populer di sekolah meninggal dunia ketika berulang tahun ke-17. Kematian Keke dinilai tak wajar sehingga dia diduga kuat adalah korban pembunuhan yang pelakunya masih berkeliaran di antara teman-teman sekolahnya.

Baca juga:

Luthesha, Zara, dan Shaloom di Virgin The Series
Luthesha, Zara, dan Shaloom di Virgin The Series (Instagram)

Mendapati teman sekolahnya jadi korban pembunuhan, Talita pun langsung berinisiatif menjadikan kasus tersebut sebagai bahan penelitian untuk beasiswa jurnalistiknya. Talita bertekat mengungkap apa saja yang terjadi dibalik kematian Keke sekaligus menjawab siapa pelakunya.

Untuk melancarkan misi yang boleh dibilang berbahaya untuk ukuran siswi SMA, Talita mengajak dua sahabat terdekatnya, Brianna “Bee” Cita Yahya (Shaloom) dan Raya Fitri (Luthesha). Ketiganya pun bersepakat akan membuat video dokumenter investigasi kematian Keke.

Dalam perjalanannya, banyak fakta-fakta mengejutkan tentang kematian Keke yang ditemui ketiganya. Penyelidikan yang mereka lakukan juga membuat ketiganya masuk dalam dunia yang mengerikan, dimana para predator seksual manfaatkan teknologi digital dalam beraksi.

Investigasi mereka mengarah pada pelaku pembunuhan Keke tidak lain adalah satu dari beberapa predator seksual. Fakta mencengangkan lain yang didapati Talita, Bee, dan Raya adalah bahwa selama Keke masih hidup, dia kerap mendapat kekerasan seksual di rumahnya sendiri.

Akankah investigasi Talita bakal berakhir dengan manis? Saksikan sendiri, ya! Web series ini juga dibintangi aktor dan aktris beken tanah air lainnnya, seperti Winky Wiryawan, Nova Eliza, Asty Ananta, Rizky Hanggono, Della Dartyan, Panji Zoni, Laura Theux, dan Alzi Markers.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan