Disebut Mirip Isyana Sarasvati, Via Vallen: Ada yang Tidak Terima

Oleh: - 1 Juli 2017  |

Instagram

Via Vallen
Via Vallen (Instagram)

Sejak meraih gelar Penyanyi Dangdut Paling Ngetop SCTV Music Awards 2017, nama Via Vallen semakin terkenal di blantika musik tanah air. Tak pelak, wanita kelahiran Surabaya,1 Oktober 1990 itu kini ramai diperbincangkan netizen di media sosial.

Sayang, netizen tak hanya memperbincangkan Via secara positif saja, namun juga negatif. Salah satu komentar negatif netizen adalah sebutan penyanyi kampung untuk Via. Disebut penyanyi kampung oleh netizen, Via mengaku sakit hati.

“Salah satu komentar yang bikin sakit hati, saya dibilang penyanyi kampung,” ungkap Via sebagaimana dikutip dari Tabloidbintang.com, Sabtu,1 Juli 2017.

Via menuturkan, beberapa netizen tidak terima ketika dirinya belakangan ini disebut-sebut memiliki kemiripan wajah dengan Isyana Saraswati. Mereka menilai Isyana tidak layak disejajarkan dengan seorang penyanyi dangdut seperti Via.

Baca juga:

“Saat dibanding-bandingkan dengan Isyana, ada warganet yang tidak terima lalu bilang, ‘Dangdut itu norak. Dangdut itu mau sekeren apa pun penyanyinya, tetap kampung dan tidak selevel’,” cerita Via.

Via tidak habis pikir ada warga negara Indonesia yang menilai rendah musik dangdut, padahal musik dangdut itu asli Indonesia. “Komentar itu membuat saya berpikir, ‘Kenapa, sih? Dangdut itu musik kita sendiri. Kenapa sampai hati menghina apa yang kita miliki?” lanjutnya.

Meski sedih karena sempat direndahkan beberapa netizen, Via mengaku juga bahagia tatkala membaca komentar-komentar positif tentang dirinya. Via senang melihat beberapa netizen bangga atas keberhasilannya menembus industri musik nasional dengan modal lagu bahasa Jawa.

“Ada yang bangga karena saya membawakan lagu dengan lirik berbahasa daerah dan bisa tembus ke level nasional. Dulu Mbak Inul melakukannya. Apresiasi itu membanggakan hati saya,” pungkasnya.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan