Drakor While You Were Sleeping: Ada Bae Suzy dan Lee Jong Suk

Oleh: - 5 Juni 2020  |

Instagram

Bae Suzy dan Lee Jong Suk
Bae Suzy dan Lee Jong Suk (Twitter)

Serial drama Korea (drakor) While You Were Sleeping akan segera tayang di Indosiar, menggantikan Legend of The Blue Sea (LOTBS). Akan tayangnya While You Were Sleeping telah diumuman Indosiar melalui postingan terbaru di akun Instagramnya.

“Pengumuman-pengumuman! Para pecinta drama korea, setelah Legend of The Blue Sea akan tayang #WhileYouWereSleeping. Mana yang nggak sabar juga kaya mimin? #DrakorIndosiar,” tulis Indosiar dalam pengumumannya di Instagram, Rabu,3 Juni 2020.

Legend of The Blue Sea sendiri saat ini telah memasuki episode pertengahan dan kemungkinan akan tamat di minggu ke dua bulan Juni 2020. Dengan kata lain, While You Were Sleeping bakal tayang perdana di Indosiar pada Minggu ketiga Juni 2020.

Hadirnya drakor baru sebegai pengganti Legend of The Blue Sea tidak terlalu mengagetkan. Kami sendiri sudah memprediksi Indosiar bakal hadirkan drakor baru mengingat performa menawan LOBTS di tangga rating sejak awal tayang.

While You Were Sleeping berkish tentang beberapa orang yang memiliki kemampuan memprediksi masa depan melalui mimpinya. Prediksi-prediksi yang muncul dalam mimpi itu biasanya berkaitan dengan hari kematian seseorang.

Cerita dimulai dari sebuah kecelakaan yang dialami jurnalis lapangan bernama Nam Hong Joo (Bae Suzy) bersama Lee Yoo Beom (Lee Sang Yeob), seorang pengacara licik yang selalu menghalalkan segala cara untuk kepentingannya sendiri.

Baca juga:

While You Were Sleeping Tayang di Indosiar
While You Were Sleeping Tayang di Indosiar (Instagram)

Mobil yang dikendarai Lee Yoo Beom menabrak Han Woo Tak (Jung Hae In), seorang polisi, hingga tewas. Lee Yoo Beom yang masih sadar saat kecelakaan memindahkan tubuh Nam Hong Joo ke posisi sopir agar dia yang disalahkan atas kejadian itu.

Nam Hong Joo koma setahun dan terancam hukuman penjara. Ibu Nam Hong Joo harus bekerja keras untuk membayar uang kompensasi kepada keluarga korban serta biaya rumah sakit anaknya sehingga suatu hari dia kelelahan lalu meninggal.

Jung Jae Chan (Lee Jong Suk) adalah jaksa yang ditugaskan untuk menangani kasus tersebut. Nam Hong Joo berusaha meyakinkan Jung Jae Chan bahwa dirinya dijebak namun tak ada hasil. Akhirnya Nam Hong Joo memilih bunuh diri lompat dari gedung.

Menariknya, seluruh kejadian di atas rupasanya hanya ada dalam mimpi Jung Jae Chan. Lantaran memiliki sifat yang mulia, Jung Jae Chan berusaha mengubah takdir kecelakaan yang dialami Nam Hong Joo, seperti dalam film Final Destination (2000).

Jung Jae Chan bisa menyelamatkan Nam Hong Joo dari bunuh diri serta fitnah Lee Yoo Beom karena kecelakaan itu tak terjadi. Secara tak langsung Jung Jae Chan juga menyelamatkan Han Woo Tak, polisi yang seharusnya mati tertabrak mobil.

Tak seperti di cerita Final Destination, Nam Hong Joo dan Han Woo Tak tetap bisa hidup normal setelahnya. Bahkan ketiganya yang sama-sama diberi kelebihan prediksi lewat mimpi pada akhirnya bekerja sama dalam menyelesaikan banyak kasus kriminal.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan