Joget Tiktok di Rumah Sakit, FTV Kisah Nyata Indosiar Viral Lagi

By-|

Instagram

Kisah Nyata Episode Tiktok Indosiar
Kisah Nyata Episode Tiktok Indosiar (Vidio)

Belum genap sebulan membuat heboh warganet karena mengangkat cerita seorang istri yang kecandua K-Pop, FTV Kisah Nyata Indosiar kembali membuat gempar jagat maya usai menyuguhkan cerita istri yang terobsesi jadi artis media sosial Tiktok.

Bila di episode kecanduan K-Pop dulu Indosiar memberikan judul Bagaimana Menyadarkan Istriku yang Terlalu Terobsesi K-Pop, di cerita obsesi Tiktok kali ini FTV Kisah Nyata memiliki judul Istriku Menelantarkan Keluarganya Demi Jadi Artis TikTok.

Kisa Nyata episode Tiktok tersebut dihadirkan Indosiar pada Selasa, 26 Januari 2021 kemarin pukul 11.30 WIB. Stefanie Hariadi jadi pemeran tokoh istri yang terobsesi jadi seleb Tiktok bernama Rara. Sementara suaminya adalah Aris, dimainkan Ferdi Ali.

Dicerikatan obsesi Rara untuk jadi artis Tiktok telah merugikan dirinya dan juga keluarganya. Awalnya Rara bekerja sebagai cleaning service di perusahaan dimana Aris juga menjadi satpam. Karena sering melalaikan pekerjaan demi Tiktok, Rara pun dipecat.

Stefanie Hariadi dan Ferdi Ali
Stefanie Hariadi dan Ferdi Ali (Youtube)

Kehilangan pekerjaan tak membuat Rara kapok. Sewajan cumi-cumi untuk makan keluarga pernah jadi arang karena Rara memasak sembari bermain Tiktok. Baju seragam sekolah Vina (Vania Azka Priscilla) putrinya juga bolong karena saat nyetrika sambil Tiktokan.

Baca juga:

Suatu hari dia dipertemukan dengan manajer dari agensi talent media sosial bernama Dedi (Menco Hidayat). Dia awalnya adalah manajer dari Fransisca (Elsya Syarif), musuh Rara sejak SMA yang kini telah sukses jadi artis Tiktok duluan.

Dengan siasat licik, Rara berhasil menggantikan posisi Fransisca di agensi tersebut, bahkan dia sampai berpacaran atau selingkuh dengan Dedi. Setelah sukses, akhirnya terungkap bahwa Dedi adalah seorang penjahat yang tidak pernah mencintai Rara.

Saat Rara akan membongkar kedok kejahatan Dedi, dia dikejar oleh anak buah Dedi sampai tertabrak mobil hingga koma. Adegan setelah koma ini yang beberapa hari belakangan ini viral jadi bahan olok-olokan warganet di media sosial.

Bagaimana tidak, alih-alih berdoa agar Rara lekas siuman, Aris dan Vina malah pakai cara “ajaib”, yakni dengen berjoget Tiktok di samping ranjang pasien rumah sakit. Lucunya, Rara pun bangun setelah mendengar suami dan anaknya berjoget Tiktok.

![Kisah Nyata “Tiktok” Indosiar Dihujat](/media/2021/01/Kisah-Nyata-Tiktok-Indosiar-Dihujat.avif “Kisah Nyata “Tiktok” Indosiar Dihujat (Vidio)”)

“Ini cocok sih, buat jadi alat penyiksa tahanan. Bakal merinding saking cringe adegan2nya,” tulis warganet tsugmu mengomentari adegan tersebut yang tayang di Video.com. “masa nyadarin yg lg sakit pake tik tok, bukannya berdo’a, ada-ada aja,” ungkap Leti Latifah Zarah.

“Goblok bgt sih masa main tiktok di rumah sakit terus pas joget joget emak nya tiba-tiba langsung sadar,” tulis Charlie Brown. “kpop udah tiktod udah ntar indosiar bikin ftv apalagi wkwkwk,” kata saya manusia. “Omegot ,main tiktok nya GK tau keadaan,” tulis Nur Halimah.

Berita Terkait.