Umi Pipik Sebut Indadari Mindrayanti Istri Caisar YKS Sehat

Oleh: - 9 Agustus 2017  |

Instagram

Pipik Dian Irawati
Pipik Dian Irawati (Tabloidbintang.com)

Sejak Caisar Aditya ‘YKS’ kembali ke dunia hiburan dengan bergabung di acara Pesbukers ANTV, banyak orang berspekulasi Caisar melakukan hal itu lantaran sang istri Indadari Mindrayanti sedang sakit. Mereka menduga Caisar gabung Pesbukers demi mendapatkan biaya berobat.

Apakah benar istri Caisar kini sedang sakit dan butuh biaya pengobatan yang tidak sedikit? Pipik Dian Irawati yang merupakan sahabat Indadari menegaskan kondisi sahabatnya itu sampai sekarang baik-baik saja. Bila banyak orang yang bilang Indadari sakit, Pipik menyebut itu hanya fitnah.

“Inda sehat kok, kalau diluar banyak yang bilang dia sakit, itu enggak benar,” ungkap Pipik sebagaimana diwartakan Tabloidbintang.com, Senin,7 Agustus 2017.

Ditanya lebih jauh tentang apa alasan sebenarnya Caisar kembali menjadi komandan joget di sebuah acara hiburan televisi, Pipik enggan menjawabnya. Pipik mengatakan, selama ini istri Caisar selalu cerita banyak hal padanya, namun Pipik enggan ikut campur lebih jauh.

“Saya tidak mau ikut campur yang bukan urusan saya. Saya bersahabat sama Inda, apapun dia ngomong, tapi saya tidak mau ikut campur sama urusan rumah tangga orang lain ya,” tegasnya.

Baca juga:

Kendati begitu, secara tersirat Pipik seperti kurang mendukung keputusan Caisar kembali ke dunia hiburan. Dia meminta masyarakat Indonesia mendoakan yang terbaik untuk suami sahabat dekatnya itu. Pipik mengatakan, Allah punya kuasa untuk membolak-balikan hati manusia.

“Kita doakan saja. Kan Allah yang memberikan hidayah kepada siapa pun yang Allah kehendaki,” tutup Istri almarhum ustaz Jeffry Al Buchory itu.

Sementara itu, dalam wawancara dengan media belum lama ini, Caisar mengaku kembali ke dunia hiburan karena entertainment adalah panggilan jiwanya. Caisar mengambil keputusan itu setelah melewatai pertimbangan yang cukup lama.

“Saya kangen, karena dunia entertaiment itu adalah jiwa saya. Saya pikirin hal ini panjang sekali, tapi yang namanya proses hidup insyaAllah semoga semua ini berkah dan selalu dilindungi Allah SWT,” ungkap Caisar beberapa waktu lalu.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan