Soal Boikot Saipul, Komnas PA Kritik Inul, KPI Berubah Sikap

By-|

Instagram

Saipul Jamil Tampil di TV Lagi?
Saipul Jamil Tampil di TV Lagi? (Instagram)

Hampir seminggu berlalu, kontroversi bebasnya Saipul Jamil dari penjara masih ramai hiasi media sosial dan pemberitaan media-media nasional. Seruan dan petisi boikot Saipul agar tidak bisa tampil lagi di televisi mendapat banyak dukungan, meski ada juga yang menentang.

Penyanyi dangdut Inul Daratista secara terang-terangan berikan dukungan pada Saipul untuk bisa tampil di program-program televisi lagi. Inul menilai Saipul layak untuk bisa berkarya kembali usai mendapat hukuman atas kasus pencabulan yang dilakukannya.

“Dia udah ‘sekolah’ (dipenjara), jadi nggak perlu-perlu lagi ditambah-tambahin yang ada, yang kemarin-kemarin diungkit-ungkit,” ungkap Inul saat ditemui di gedung Transmedia, Jakarta Selatan, baru-baru ini, seperti diwartakan Wowkeren.com, Kamis, 2 September 2021.

Tak sekadar berikan dukungan pada Saipul, penyanyi dangdut kelahiran Pasuruhan, 21 Januri 1979 itu mengaku sudah sangat menantikan kebebasan Saipul dari penjara lantaran sudah janjian untuk bersama-sama menciptakan sebuah lagu.

Inul Daratista Nyanyi di Indosiar
Inul Daratista Nyanyi di Indosiar (Youtube)

Baca juga:

“Biarkan dia eksis, biarkan dia menjalankan kehidupannya lagi. Dia udah cukup berat untuk sekolah. Dan itu pengalaman yang cukup bagus sekali. Iyalah (sangat menanti kebebesan Saipul). Aku juga sudah janjian mau buat lagu sama dia,” pungkasnya.

Dukungan Inul menuai kekecewaan banyak pihak, salah satunya dari Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA). Mengutip Pikiran-rakyat.com, Selasa, 7 September 2021, Dewan Pengawas PA Roostien Ilyas meminta Inul membayangkan bila anaknya adalah korban.

“Saya cuma pengen tanya sama Bu Inul, kalau anak anda menjadi korban apakah anda juga akan bicara seperti itu?” kata Roostien. Hal senada juga dilontarkan Ketua Komnas PA Aris Merdeka Sirait yang kecewa dengan sambutan meriah beberapa orang atas bebasnya Saipul.

“Ini seolah-olah dia (Saipul Jamil) baru pulang dari suatu laga pertandingan, (dan) menang. Saya ingin sampaikan dengan tegas, boikot Saipul Jamil dari seluruh tayangan-tayangan televisi. Karena itu tidak mendidik. Bahkan itu merusak,” kata Aris.

Sikap KPI Terhadap Saipul Jamil
Sikap KPI Terhadap Saipul Jamil (kpi.go.id)

Sementara itu, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) yang sebelumnya sempat bergeming untuk berikan larangan Saipul tampil di TV dengan alasan tak adanya aturan, kini mulai berubah sikap. Melaui website resminya, KPI unggah pernyataan tegas terkait hal tersebut.

“Terkait Pembebasan Saipul Jamil, KPI Minta Lembaga Penyiaran Tidak Melakukan Amplifikasi dan Glorifikasi dalam Siaran,” demikian bunyi judul artikel pernyataan yang diunggah KPI di situs resmi mereka pada Senin, 7 September 2021 kemarin.

Berita Terkait.